Ratusan anak muda yang tergabung dalam sejumlah komunitas di Kota Binjai, Sumatera Utara, berkumpul sambil berbuka puasa bersama di Indie Kopi, Jl Jamin Ginting, Sabtu (2/6/2018) petang.
Dalam acara bertajuk ‘Safari Ramadhan Padjoss Iftar’, mereka meluapkan ekspresi dan berkomitmen untuk tidak golput dalam pemungutan suara Pilgub Sumut 27 Juni mendatang.
"Kami anak muda Binjai antigolput karena pilihan hanya dua. Dua itu asyik," teriak mereka usai foto bersama.
Toriq dari Kumbang Senja (Komunitas Abang-abang Senang Jalan) menyatakan akan memilih pemimpin yang punya komitmen terhadap dunia kreatif anak muda.
"Selain di komunitas travelling ini, saya juga aktif di komunitas musik, gitaris. Semoga ke depan kami anak-anak muda Binjai punya banyak wadah untuk bisa berkarya dan menuangkan kreativitas kami," ujar Toriq.
Di Kumbang Senja, Toriq bersama rekan-rekanya kerap touring menggunakan sepeda motor ke daerah-daerah luar Sumut.
"Kami biasa ngecamp di hutan-hutan," ujar Toriq yang suka melucu ini.
Andi Maulana dari Kurma Pati (Kumpulan Remeja Masjid Pancaran Bakti) menyampaikan terima kasih karena ‘Padjoss Iftar’ memberikan ruang berekspresi. Dalam kesempatan itu, Kurma Pati menyanyikan lagu-lagu sholawat dengan alat band akustik.
“Kami biasa ngaji, sharing dan latihan musik,” kata Andi yang membawa belasan temannya.
Dalam tausiyah sebelum buka puasa bersama, Ustaz Abdul Rohid mengatakan pemuda adalah tumpuan bangsa. "Pemimpin zaman sekarang adalah pemuda zaman dulu. Pemuda sekarang adalah pemimpin masa depan," ujar Ustaz Abdul.
“Kalau kita tidak bisa jadi pemimpin, kalian bisa memilih pemimpin yang terbaik,” imbuhnya.
Namun, Ustaz Abdul mengingatkan, masa muda juga masa kegilaan dan coba-coba. “Jauhilah narkoba, kemaksiatan dan kebatilan,” ujarnya.
Nisa dari penyelenggara acara mengajak anak-anak muda Binjai jangan cuma keras bersuara di media sosial, tapi ujung-ujungnya golput saat pemungutan suara Pilgub Sumut 2018.
“Pilihan gak banyak-banyak, cuma dua. Pilihlah yang terbaik,” ujar Nisa.
No comments:
Post a Comment